Blog Tentang Komputer Internet dan Bisnis Online

Tuesday, May 17, 2016

Mengenal Bahan Material Galvalum Dan Harganya


Galvalum adalah jenis bahan material baja ringan yang bermutu tinggi yang terdiri dari 55% alumunium dan 45% seng. Galvalum dalam Bahasa Inggris dikenal dengan istilah galvalume mulai menjadi pilihan alternatif dalam dunia konstruksi khususnya dalam pembuatan rangka atap bangunan untuk menggantikan rangka berbahan kayu atau kaso dan tentu untuk memudahkan perakitan dan konstruksi.

Rangka Galvalum Atap
Rangka Galvalum Atap

Hal ini dikarenakan bahan kayu semakin sedikit ketersiediaannya (untuk kualitas bagus), selain itu memiliki usia pakai yang terbatas karena berbagai faktor, seperti dikarenakan keropos karena kelembaban yang disebabkan air hujan dan cuaca dingin serta tanaman seperti jamur dan lain sebagainya, ataupun faktor rayap yang senang pada material kayu.

Material galvalum selain digunakan sebagai rangka atap, juga banyak digunakan dalam pembuatan berbagai elemen seperti:
  • Rangka atap
  • Rangka partisi
  • Pergola
  • Dan struktur dinding
Kanopi Dari Galvalum
Galvalum digunakan sebagai struktur dinding
Kanopi Dari Galvalum
Kanopi Dari Galvalum

Keuntungan Menggunakan Galvalum Atap

Menggunakan bahan material galvalum atau baja ringan ini memang memiliki banyak keuntungan atau kelebihan dibandingkan penggunaan material lain, seperti ringan dan anti rayap. Namun agar lebih rinci kami akan sajikan beberapa keuntungan menggunakan galvalum khususnya penggunaan galvalum atap (penggunaan galvalum untuk rangka atap bangunan).

Beberapa keuntungan menggunakan galvalum atap:

  1. Ringan. Tentu saja jauh lebih ringan jika membandingkan rangka atap galvalum dengan rangka atap kayu, hal ini tentu berdampak pada beban yang ditanggung oleh struktur dibawahnya yang lebih rendah.
  2. Tahan terhadap iklim panas maupun lembab. Galvalum atau baja ringan nyaris tidak memiliki nilai muai dan susut sehingga tidak berubah lantaran panas terik maupun dingin.
  3. Anti rayap. Bahan ini tentu bukan bahan ramah bagi para rayap yang lebih senang pada material kayu.
  4. Tidak bersifat membesarkan api. Jika terjadi musibah kebakaran, galvalum tidak seperti bahan material kayu yang mudah terbakar dan membuat api membesar.
  5. 100% dapat di daur ulang.
  6. Tidak akan retak dan mengelupas.
  7. Bebas perawatan.
  8. Tahan bocor.

Kekurangan dari Galvalume Baja Atap

Selain kelebihan bahan material galvalum, material satu ini juga bukan material sempurna tanpa kekurangan.Beberapa kekurangan penggunaan galvalum sebagai bahan konstruksi diantaranya:

  1. Butuh tehnisi pemasangan khusus, karena meskipun mudah dalam instalasi namun jika salah galvalum ini justru bisa mengakibatkan penyok penyok pada permukaannya. Tapi tenang saja, karena sudah banyak jasa pemasangan material galvalum yang bisa Anda cari atau temukan di kota Anda.
  2. Bahan ini akan cepat menimbulkan korosi jika terjadi kontak dengan beton dan mortar.
  3. Kerangka atap baja ringan tidak bisa diekspos seperti halnya rangka kayu, sistem rangkanya yang berbentuk jaring akan kurang menarik bila tanpa adanya penutup plafon.
  4. Karena strukturnya yang seperti jaring ini maka bila terjadi salah hitung pada satu bagiannya, maka bisa mengakibatkan kegagalan secara keseluruhan pemasangan. Dan perhitungan ini biasanya dilakukan oleh structural engineer dari aplikatornya.
  5. Rangka atap baja ringan tidak sefleksibel kayu yang dapat dipotong dan dibentuk berbagai profil.

Harga Galvalum

Selain kelebihan dan kekurangan dari material galvalum, berukut kami sajikan harga material satu ini dengan berbagai macam harga sesuai kebutuhan.

  • harga galvalum per m2
  • harga galvalum per lembar
  • harga galvalum batangan

Penggunaan galvalum disatu sisi juga menjadi alternatif material untuk mengurangi kerusakan ekosistem karena maraknya penebangan pohon untuk menjadi bahan konstruksi maupun untuk kebutuhan material sektor lain. Karena permintaan material kayu sangat besar sebelum ada material galvalum ini, sehingga dapat mendorong pelaku usaha dalam bidang konstruksi melakukan hal hal terlarang seperti illegal logging dan perusakan lingkungan hutan.

Mengenal Bahan Material Galvalum Dan Harganya Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Blog Adhwa

1 comments:

  1. bahan galvalum memang memiliki kelebihan yang jarang di miliki bahan bangunan lain, seperti lebih tahan lama dan awet, salah satu produknya pintu kamar mandi galvalum

    ReplyDelete